Infoacehtimur.com, Aceh Timur – Menjelang mudik lebaran Idul Fitri 2024, terdapat sejumlah titik jalan lintas nasional di Kabupaten Aceh Timur, Provinsi Aceh sangat memprihatinkan.
Sejumlah titik aspal terkelupas dan berlubang, kondisi tersebut sangat membahayakan bagi pengguna jalan.
Terlebih bagi para pemudik yang akan melintas jalan nasional Kabupaten Aceh Timur sebaiknya berhati-hati.
Berdasarkan amatan Infoacehtimur.com, salah satu kerusakan jalan terjadi di ruas jalan nasional Kecamatan Rantau Selamat, terdapat sejumlah kerusakan parah.
BACA JUGA: Dua Mobil Tabrakan di Aceh Timur, Jalan Rusak dan Minim Penerangan Diduga Jadi Penyebab
BACA JUGA: Warga Tanam Pohon Sebagai Aksi Protes Jalan Rusak di Buket Seulemak
Kemudian Kecamatan Sungai Raya, kerusakan jalan nasional di kecamatan ini hanya gunungan di bahu jalan. Namun, ini perlu diwaspadai bagi pengendara motor.
Selanjutnya Kecamatan Peureulak Kota, Peureulak Barat dan Peudawa. Terdapat beberapa jalan yang berlubang.
Kondisi jalan berlubang di jalan jalur mudik lebaran 2024, ini banyak dikeluhkan warga pengguna jalan, karena sangat membahayakan bagi para pengendara khususnya pengendara motor.
“Peureulak Kota yang paling parah, kerusakan di badan jalan ini tampaknya perlu segera diperbaiki dan ini sangat membahayakan bagi kami para pengguna jalan,” ujar Hafid, pengguna jalan kepada Infoacehtimur.com, Selasa (2/4/2024).
Menurut Hafid, lubang pada kerusakan jalan tersebut juga sangat besar 30-40 centimeter sehingga bisa membahayakan bagi pengguna jalan.
“Jalan nasional Kabupaten Aceh Timur, paling terparah ya jalan di Peureulak Kota ini, sebaiknya pemudik baik pengemudi mobil maupun pengendara motor segera menurunkan kecepatan laju, demi keselamatan,” ucap Hafid.
Pada jalan tersebut kerap terjadi kecalakaan lalu lintas akibat terjebak jalan berlubang.
“Hampir setiap harinya ada aja pengendara motor yang jatuh di jalan ini. Bahkan hingga dirawat ke rumah sakit,” ujar.
Ia berharap, jalan ini segera dapat perbaikan total dan tidak ditambal begitu saja. Sebab, apabila terjadi hujan, akan mudah mengelupas, sehingga kembali rusak.***