INFOACEHTIMUR.COM | Dinda Safira perwakilan SMKN Taman Fajar meraih juara 2 Festival Literasi Sekolah (FLS) SMK Tingkat Provinsi Aceh Cabang Mata Lomba Sudut Baca Vokasi, yang berlangsung dari tanggal 28 Maret sampai dengan 30 Maret 2022 di Banda Aceh.
Dinda harus bersaing dengan puluhan peserta lainnya. Dinda mengangkat karya tentang “Sudut Baca Vokasi Pelita 4.0”. Konsep sudut baca vokasi ini memanfaatkan CPU bekas yang digunakan sebagai rak buku.
Susanti, S.Pd, Pendamping Sudut Baca Vokasi, mengatakan “Alhamdulillah, kami mendapatkan juara 2 Sudut Baca Vokasi di ajang FLS SMK Provinsi Aceh 2022. Terima kasih kepada pihak-pihak yang telah membantu kami.”
Kepala SMKN Taman Fajar, Azwar Malik, R. S.Pd, mengatakan “Ini merupakan pencapaian luar biasa, kami bisa meraih juara 2 di Ajang FLS SMK Provinsi Aceh. Terima kasih untuk Bu Susanti, S.Pd, “
“Kami berharap tahun depan, kami bisa meraih juara 1 di Sudut Baca Vokasi”, Lanjut Azwar.
Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Kabupaten Aceh Timur, Abdul Jaban, S.Pd,.M.Pd, sangat mengapresiasi prestasi yang diraih oleh siswa Aceh Timur di ajang FLS SMK Tingkat Provinsi Aceh 2022.
“Alhamdulillah kita Aceh Timur yang diwakili oleh SMK Taman Fajar mendapat juara 2 dalam lomba Literasi Sekolah SMK tingkat Propinsi Aceh. Aceh Timur mengungguli nominasi-nominasi Kabupaten dan Kota yg lain seluruh Aceh, kita dapat juara2 dalam mata lomba Sudut Baca Vokasi. “
“Ini menjadi pemicu semangat anak anak kami, siswa siswi yang lain untuk terus berprestasi dimasa mendatang. Terima kasih kepada Kepala Sekolah dan seluruh dewan guru SMK Taman Fajar Kabupaten Aceh Timur atas keberhasilan nya membimbing anak-anak kita untuk berprestasi di tingkat Propinsi Aceh.” lanjut Abdul Jaban.