Infoacehtimur.com | Aceh Timur – Bupati Aceh Timur H.Haballah Bin H.M Taib,SH yang Akrab disapa Rocky, Menyerahkan bantuan sembako kepada Nek Maryam, melalui Dinas Sosial Kabupaten Aceh Timur yang diserahkan langsung oleh Kabid Rehabilitasi Sosial Bapak Mukhlis,SH.
Juga didampingi oleh Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) Idi Tunong Azhar,Sp bantuan diserahkan langsung kepada Nek Ti Maryam yang berdomisili diDusun Kubuluah Gampong Alue Lhok, Kecamatan Idi Tunong Kabupaten Aceh Timur, Jum’at (06/05/2022).
Mukhlis,SH atau akrab disapa Gobit, selaku Kabid Rehabilitasi “Memaparkan rumah Nek Ti Maryam Lansia 84 Tahun sempat Viral di sejumlah Media Sosial karena tidak layak huni.
Berdasarkan Instruksi Bapak Bupati Aceh Timur “kami dari Dinsos Aceh Timur, Sambangi Langsung kelokasi Rumah Nek Ti Maryam di Desa Alue Lhok Kecamatan Idi Tunong, untuk menyerahkan sembako dan sejumlah bantuan lainnya.
Mudah-mudahan bantuan ini bisa bermanfaat untuknya, Nek Ti Maryam juga berterimakasih kepada Bapak Bupati Aceh Timur dengan rasa senang dan terharu saat menerima Bantuan,,”Paparnya Gobit
Baca Juga:
- Armia Pahmi Ajak Masyarakat Bersatu untuk Aceh Tamiang yang Lebih Baik
- Aceh Timur Siapkan Peserta MTQ XXXVIII Pidie Jaya
- IRT di Kota Langsa Jadi Korban Penyerangan dan Perampokan Oleh OTK
- Surat Perintah Penangkapan PM Israel Netanyahu Resmi Diumumkan ICC
- Donasi Warga untuk Calon Bupati Aceh Timur Iskandar Alfarlaky – Zainal Abidin