Infoacehtimur.com | Gayo Lues – Himpunan Mahasiswa Jurusan Hukum Tata Negara IAIN Langsa Peduli bencana Kebarakan Gayo lues Sejumlah Pengurus Himpunan Mahasiswa Jurusan Hukum Tata Negara ( HMJ HTN ) dan Aliansi-aliansi Mahasiswa Lainnya Melakukan Aksi Penggalangan dana untuk membantu korban musibah kebakaran di gayo lues, pada Minggu (27/03/2022).
Kegiatan yang melibatkan Pengurus Himpunan Mahasiswa Jurusan Hukum Tata Negara dari Lintas Ormawa Fakultas Syariah IAIN Langsa itu berlansung Beberapa Titik Lampu Merah Di Langsa, Kota Langsa, Dan beberapa Warkop-warkop sekitaran Kota Langsa dengan menggunakan sarana kotak sumbangan, Kamis (31/03/2022). Aksi Solidaritas kemanusian ini disambut sangat antusias oleh warga kota langsa. Rupiah demi rupiah pun masuk dalam kotak sumbangan.
Sebelumnya, 37 Unit Rumah hangus terbakar atau rusak berat. 33 KK Harus mengungsi. Akibatnya warga di daerah ini kehilangan tempat tinggal.
Baca Juga:
- Penumpang L300 Ini Terpaksa Turun saat Melintas di Jalan Rusak Gayo Lues Aceh Timur
- 4.295 SK Kenaikan Pangkat dan Pensiun PNS Diserahkan Sekda Aceh, Intip Jadwalnya
- Beasiswa Untuk Kemaslahatan Rakyat, Bukan Ajang Tipu Muslihat.
Ketua umum HMJ HTN IAIN Langsa Irvan As Shiddiqy mengatakan, Kegiatan tersebut Merupakan Bentuk Solidaritas Pengurus HMJ HTN IAIN Langsa terhadap warga yang mengalami musibah kebakaran.
Pengurus HMJ HTN IAIN Langsa Mengucapkan Terima Kasih Kepada Masyarakat Kota Langsa yang telah menyisihkan Bantuan untuk Para Korban di Desa Tunggel, Kecamatan Rikit Gaib, Kabupaten Gayo Lues.***