Infoacehtimur.com | Beasiswa – Direktorat Jenderal Perkebunan dengan dukungan pendanaan dari Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS) membuka Seleksi Nasional Beasiswa Pendidikan Tinggi Vokasi (DI, DII, DIII dan DIV) dan Akademik (Strata 1) Perkebunan Kelapa Sawit Tahun 2022.
Program ini diharapkan dapat mencetak generasi muda perkebunan sawit yang dapat terus secara konsisten meningkatkan industri perkelapasawitan di Indonesia dan dunia.
Terdapat 6 jalur pendaftaran Beasiswa SDM Sawit Tahun 2022, yaitu:
- Pekebun Kelapa Sawit;
- Keluarga (Anak/Istri/Suami) Pekebun Kelapa Sawit;
- Aparatur Sipil Negara (ASN)/Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK);
- Karyawan/Pekerja pada Usaha Budidaya dan/atau Pengolahan Hasil Perkebunan Kelapa Sawit;
- Keluarga (Anak/Istri/Suami) Karyawan/Pekerja pada Usaha Budidaya dan/atau Pengolahan Hasil Perkebunan Kelapa Sawit;
- Pengurus/Anggota Koperasi/Lembaga yang Bergerak dalam Perkelapasawitan.
Persyaratan Jalur Pekebun Kelapa Sawit
- Foto ukuran 4×6 dengan Latar Belakang Biru.
- Usia maksimal 23 Tahun (Per 21 Juli 2022)
- Kartu Tanda Penduduk (KTP)/Surat Keterangan Domisili.
- Kartu Keluarga (KK).
- Surat Keterangan Sehat dari Fasilitas Kesehatan Resmi.
- Rapor/Laporan Hasil Penilaian Siswa atau Laporan Akhir Sekolah dari Semester 1 (satu) sampai 5 (lima).