Infoacehtimur.com, Aceh Timur – Gampong Ule Ateung, Kecamatan Julok, Kabupaten Aceh Timur, diterjang angin puting beliung pada Kamis, 8 Januari 2026. Peristiwa tersebut terjadi secara tiba-tiba dan mengejutkan warga setempat.
Angin kencang disertai cuaca buruk sempat membuat aktivitas masyarakat terganggu. Warga memilih untuk berlindung di dalam rumah guna menghindari dampak angin puting beliung yang berpotensi membahayakan.
Baca Juga: Banjir Susulan Kepung 9 Kecamatan di Aceh Timur
Baca Juga: Bupati Al-Farlaky: Penyaluran ZIS Tahun 2025 Capai Rp12,3 Miliar
Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari pihak terkait mengenai dampak kerusakan maupun kemungkinan adanya korban akibat kejadian tersebut. Aparat gampong dan pihak berwenang setempat dilaporkan tengah melakukan pendataan di lokasi kejadian.
Masyarakat diimbau untuk tetap waspada terhadap potensi cuaca ekstrem, terutama pada musim penghujan, serta segera melaporkan kepada pihak berwenang apabila terjadi kondisi darurat.
