INFOACEHTIMUR.COM | Dampak banjir semakin meluap di Desa Bayeun, Kecamatan Rantau Selamat, Aceh Timur pada Jum’at, (31/12/2021) sekira pukul 20.20 WIB malam. Warga pun mulai mengungsi.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Aceh Timur (BPBD), Ashadi, membeberkan korban terdampak banjir di Desa Bayeun dengan jumlah 186 Kartu Keluarga atau 395 jiwa.
Sedangkan yang mengungsi diperkirakan sebanyak 50 Kartu Keluarga atau 123 jiwa. Tetapi, pada Jum’at (31/21) malam, air yang terus merambat ke permukiman warga di Desa Bayeun semakin meluap.
“Warga semakin panik, air banjir terus meluap dan sebagian warga yang tadinya tidak mengungsi. Kini sudah mulai mengungsi,” kata Ilham salah satu warga di Desa Bayeun saat dimintai keterangan.
Kemudian, lanjut Ilham, air berkisar naik hampir 1,5 meter di permukiman warga.
Sementara itu, Keuchik Desa Bayeun Anwar, saat dimintai keterangan mengatakan, air yang terus menerus semakin deras di Dusun Pendidikan.
“Meluap nya air di Dusan Pendidikan berkisar 80%, sementara keseluruhan di Desa Bayeun yang sudah terdampak saat ini 323 Kartu Keluarga,” tukas Anwar.