Infoacehtimur.com | Aceh Timur – Bupati Aceh Timur H.Hasballah Bin HM Thaib, SH meminta para atlet tetap harus semangat, sehingga dapat mengukir pretasi.
“Para kontingen tetap harus semangat. Meskipun saya tidak lagi menjabat sebagai bupati, saya tetap memperjuangkan untuk Aceh Timur,” ujar Bupati Aceh Timur pada sambutannya pada acara Apel Training Centre (TC) PORA XIV Tahun 2022 Kontingen Aceh Timur, Kamis (07/07/2022).
Kegiatan yang berlangsung di Gedung Idi Sport Centre (ISC) Aceh Timur, dihadiri Sekdakab Aceh Timur, Ir. Mahyuddin, M.Si, unsur Forkopimda, sejumlah kepala OPD, dan para atlet Aceh Timur.
Pada kesempatan yang sama, Ketua Umum KONI Aceh Timur, Dr. Firman Dandy, SE.M.Si mengatakan apel Training Centre ini merupakan persiapan kontingen Kabupaten Aceh Timur dalam mengikuti Pekan Olahraga Aceh (PORA) ke-XIV, yang akan dilaksanakan pada 23 November S/D 2 Desember.
- Buka Update: Berita Aceh Timur dan Aceh
- KONI Aceh Timur Laksanakan TC PORA 2022
- Saksikan Final Battle, Pora Aceh Timur vs Kab.Tamiang
- Tim Voli PORA Aceh Timur Menang Laga Kemarin. Cek Pertandingan Nanti Sore.
Firman Dandy mengatakan, PORA XIV Tahun 2022 akan mempertandingkan 36 cabang olahraga, sedangkan kontingen Aceh Timur mengikut sertakan 26 cabang olahraga berdasarkan hasil kualifikasi pra PORA yang dilaksanakan pada Tahun 2021 dengan rincian, di antaranya, Cabor angkat besi, angkat berat, arung jeram, atletik, balap motor, bola basket, dan sejumlah Cabor lainnya.
Dandy merincikan, pekan olahraga Provinsi (Porprov) XI 2010 di Kabupaten Bireun peringkat 16, dengan Raihan mendali 11 emas, 21 perak, dan 27 perunggu.
Kemudian pada pekan olahraga Aceh (PORA) XII Tahun 2014 di Kabupaten Aceh Timur, peringkat 4 dengan perolehan mendali 29 emas, 20 perak, dan 42 perunggu.
“Berdasarkan trend positif tersebut, maka untuk mempertahankan peringkat tiga besar pada PORA kali ini menjadi sebuah tantangan tersendiri, mengingat peringkat empat pada PORA di Jantho adalah tuan rumah penyelenggara yaitu Kabupaten Pidie, yang mendapat fasilitas Will cacard sebagai tuan rumah untuk mengikuti semua cabang olahraga yang dipertandingkan,” pungkas Dandy.
Pada kesempatan itu, KONI juga menyerakan Piagam Penghargaan kepada Bupati Aceh Timur H. Hasballah Bin H.M. Thaib, SH. Dengan Anugerah Gelar “Bapak Kebangkitan dan Kemajuan Olahraga Aceh Timur”.