Info Aceh Timur, Aceh – Calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD RI) H. Sudirman yang akrap disapa Haji Uma, raih suara tertinggi di Kabupaten Pidie, Provinsi Aceh.
Dimana sebelumnya caleg DPD RI H. Sayed Muhammad Muliady, menduduki peringkat pertama di Kabupaten Pidie, dengan jumlah 119.341 suara.
Sementara Haji Uma memperoleh 56.611 suara, data ini dikutip dari salah satu perusahaan media yang telah tayang sejak 08 Maret 2024, dengan menyebut Sayed menang telak dikandang sendiri yaitu di Pidie.
Info terkini, pada 11 Maret 2024 berdasarkan data yang diperoleh Infoacehtimur.com, di situs Lezen.id, Haji Uma memperoleh suara di dua Kabupaten yaitu Kabupaten Pidie 46,674 suara dan Pidie Jaya 15,631 suara.
BACA JUGA: Saksi Haji Uma Protes Perolehan Suara Banyak yang Hilang: Tak Sesuai, dari Ribuan Jadi Ratusan
BACA JUGA: Netizen Sebut Ujaran Kebencian Abu Laot Dulu Tak Salah ke Calon DPD RI Ini
Sedangkan Sayed, memperoleh suara di dua Kabupaten yaitu Kabupaten Pidie 8,338 suara dan Pidie Jaya 1,145 suara.
Hasil hitung suara Dewan Perwakilan Daerah (DPD RI) di Kabupaten Pidie dan Pidie Jaya, terakhir diperbarui pada 10 Maret 2024 di situs Lezen.id.
Mengenal situs Lezen.id, adalah situs yang dipercayai dalam perhitungan suara Pemilu.
Pada situs ini, pemilih juga dapat melihat sebaran DCT (Daftar Caleg Tetap) di tiap Provinsi maupun tingkatan pemilihan, mulai dari DPD RI, DPR RI, DPRD Provinsi, hingga DPRD Kabupaten/Kota.***