
Info Aceh Timur / Jakarta – Harga emas batangan di PT Pegadaian terpantau menguat pada perdagangan hari ini, Rabu (22/8/2023).
Pegadaian sendiri menjual berbagai jenis emas, yaitu emas Antam, Antam Retro, dan UBS. Ukurannya pun dijual beragam, mulai dari 0,5 gram hingga 1.000 gram.
Pada perdagangan hari ini, harga emas Antam ukuran 1 gram dibanderol di Rp 1.085.000, naik Rp1.000 dari posisi kemarin. Emas ini tersedia mulai ukuran/satuan 0,5 gram hingga 1.000 gram.
Sementara itu, emas Antam Retro harga 1 gram senilai Rp 1.032.000, naik Rp8.000. Antam Retro adalah emas kemasan lama di mana keping emas dan sertifikatnya terpisah. Emas Antam Retro kali terakhir diproduksi pada 2018, dan tersedia mulai satuan 0,5 gram hingga 100 gram.
Baca: Gak Cuma Bos BCA, Konglomerat Ini Juga Hibahkan Saham
Kemudian kembali hadir harga Emas Batik yang dibanderol Rp1.238.000 per satu gram.
UBS yang dikeluarkan PT Untung Bersama Sejahtera harganya Rp1.027.000 per gram. Harganya melonjak Rp8.000 dari posisi sebelumnya. Emas UBS yang tersedia lengkap mulai ukuran 0,5 gram hingga 1.000 gram.
Penguatan Bisa Lanjut Besok
Penguatan tersebut terdorong oleh harga emas dunia yang menguat pada Senin kemarin. Harga emas yang dijual di Pegadaian bergerak sejalan dengan harga emas dunia di pasar spot dengan jarak waktu dua hari.
Sehingga ada potensi harga emas Pegadaian kembali naik esok hari seiring dengan harga emas dunia di pasar spot yang ditutup menguat pada perdagangan kemarin.
Pada perdagangan Selasa (22/8/2023) ditutup di posisi US$ 1.897,47 per troy ons. Harganya menguat 0,19%.
Emas menguat tipis-tipis karena kekhawatiran besar investor mengenai kebijakanhawkishsudah mulai mereda.
Namun, harga emas rawan pelemahan. Analis independen Ross Norman menjelaskan kenaikan harga emas saat ini lebih ditopang oleh aksi bargain hunting dan bukan karena fundamental emas yang menarik.
Sumber: CNBC INDONESIA