Infoacehtimur.com, Aceh Timur – Sebanyak 30 tim dari berbagai daerah, termasuk Aceh Timur dan Kota Langsa, kembali berpartisipasi dalam Tunang Layang Jamboe Reuloh Season 3 Peureulak.
Acara ini diselenggarakan di area persawahan Desa Keumuneng, Kecamatan Peureulak, Kabupaten Aceh Timur, pada Selasa, 3 Agustus 2024 sore.
Layang-layang yang berpartisipasi dalam perlombaan juga diberi nama unik oleh pemiliknya.
Di antaranya, layang-layang “Aneuk Bu Teungeut” berhasil meraih juara pertama dan mendapatkan hadiah uang tunai sebesar Rp 3 juta. Juara kedua diraih oleh layang-layang “DAM CMI,” yang membawa pulang hadiah Rp 2 juta.
Juara ketiga diraih oleh layang-layang “Mr Tuah,” yang mendapatkan hadiah sebesar Rp 1,5 juta sekaligus dinobatkan sebagai Top Skor dengan hadiah tambahan sebesar Rp 500 ribu. Layang-layang favorit, “Atok Putro Ijoe Idi,” juga mendapatkan hadiah sebesar Rp 500 ribu.
Panitia penyelenggara, Pak Kumis, menyampaikan bahwa nilai dari Tunang Layang bukan hanya terletak pada besarnya hadiah yang ditawarkan, tetapi juga pada kebersamaan dan upaya melestarikan tradisi yang telah ada sejak zaman dahulu.
“Tunang layang bukan hanya soal hadiah, tetapi juga tentang kebersamaan dan melestarikan tradisi yang sudah ada sejak zaman dahulu. Masyarakat menikmati keseruan dan kegembiraan dari acara ini,” kata Pak Kumis.
Menurutnya, selain menjadi ajang untuk mengadu keterampilan, Tunang Layang juga berfungsi sebagai momen penting untuk mempererat hubungan sosial di antara masyarakat.
“Acara ini tidak hanya menjadi hiburan semata, tetapi juga simbol kekuatan budaya yang terus dijaga,” ujarnya.
Panitia penyelenggara mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah hadir dan berpartisipasi dalam menyukseskan Tunang Layang Jamboe Reuloh Season 3 Peureulak.
Perlombaan ini menjadi hiburan tersendiri bagi masyarakat setempat.***