Infoacehtimur.com, Aceh Timur – Dikabarkan akan ada empat pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Aceh Timur yang akan mendaftarkan diri pada hari berbeda di kantor Komisi Independen Pemilihan (KIP) setempat.
Menurut informasi yang diperoleh, empat pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati yang akan mendaftarkan dirinya yaitu pasangan Sulaiman – Abdul Hamid diusung oleh Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Demokrat akan mendaftar pada Selasa, 27 Agustus 2024.
Baca Juga: TOLE Dapat Tiket Cabup Dari PKB Menuju Pilkada 2024
Pasangan pasangan Ridwan Abubakar – Muhammad yang sebelumnya telah mendaftar melalui jalur independen juga kembali mendaftarkan diri pada Rabu, 28 Agustus 2024 melalui partai Nasional Demokrat (Nasdem), Golkar dan PDA.
Baca Juga: Profil Ridwan Abubakar Alias Nek Tu, Eks Akademi Militer Libya Juga Tokoh Pejuang GAM
Pasangan Iskandar Usman Al-Farlaky – T Zainal yang diusung oleh Partai Aceh dan Gerindra memilih mendaftar calon Bupati dan Wakil Bupati pada Kamis, 29 Agustus 2024.
Baca Juga: Profil Iskandar Usman Al-Farlaky Bacalon Bupati Aceh Timur, Disukai Rakyat Karena Ini
Dan yang terakhir Pasangan Firman Dandi – Muchtar Ibrahim yang diusung oleh PAS, PPP dan PKS. Namun pasangan tersebut hingga saat ini belum memberikan jawaban kapan akan mendaftarkan diri sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Aceh Timur di Sekretariat KIP setempat.
Baca Juga: Pria Kelahiran Ranto Peureulak Dr Firman Dandy Tawarkan Tujuh Progam Unggulan Pembangunan Aceh Timur
Sementara itu, Komisioner KIP Aceh Timur, M Riza, mengatakan jadwal pembukaan pendaftaran sesuai pengumuman disampaikan sejak 27 hingga 29 Agustus 2024, di Sekretariat KIP Aceh Timur.
”Untuk tiga calon mereka sudah konfirmasi jadwal pendaftaran memang berbeda hari,” sebutnya.
Baca juga: KIP Aceh Keluarkan Syarat Cagub Aceh Jalur Independen
Waktu pendaftaran calon Bupati dan Wakil Bupati hanya tiga hari. Jika pasangan calon lebih dari tiga pasang maka pendaftaran selanjutnya dilihat waktu yang kosong pagi atau sore.
”Kita hindari agar tidak terjadi gesekan oleh sesama pendukung pasangan calon saat mendaftar,” imbuh Riza.