Info Aceh Timur, Aceh Timur – Jalan lintas nasional Medan-Banda Aceh terpantau mengalami kemacetan parah, Senin (25/12/2023).
Kemacetan itu diakibatkan sebuah truk fuso mengalami kecelakaan dengan menabrak besi jembatan Desa Rantau Panjang, Kecamatan Rantau Selamat, Aceh Timur.
Warga setempat, Dedi mengatakan, truck itu over kapasitas sehingga menabrak besi jembatan bagian atas.
“Hingga kini, macet diperkirakan sepanjang 5 kilometer,” kata Dedi.
BACA JUGA: Jalan Lintas Nasional di Aceh Timur Macet Parah Akibat Truck Fuso Hantam Besi Jembatan
BACA JUGA: Gadis Aceh Timur Disebut Meninggal Kecelakaan di Batam, Padahal Masih Hidup, Keluarga Resah
Dalam insiden itu tidak ada korban jiwa, sementara truk itu masih dalam evakuasi.
“Ada petugas TNI dan polisi mengawasi jalan,” ujarnya.
Diberitakan sebelumnya, Truck fuso dengan nomor plat A9427UA, itu melaju dari arah Langsa menuju Idi Rayeuk, Aceh Timur.***