Infoacehtimur.com, Aceh Timur – Setelah mengalami perjalanan panjang dan berliku, korban Tindak Pidana Penjualan Orang (TPPO) asal Aceh Timur, MAR, akhirnya bisa berkumpul kembali dengan keluarganya.
MAR tiba di Bandara Internasional Kuala Namu, Sumatera Utara, pada Minggu (9/3/2025) setelah menempuh penerbangan dari Bangkok, Thailand. Proses pemulangan MAR turut difasilitasi oleh anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD RI) dapil Aceh, H. Sudirman Haji Uma, S.Sos.
MAR bersama tiga warga Aceh lainnya menjadi korban TPPO di Laos dan berhasil melarikan diri dari tempat mereka dipekerjakan sebagai scammer. Mereka meminta perlindungan keamanan ke kantor Polisi di Kawasan Van Pak Len, District Thonpeung Provinsi Bokeo, pada 23 Februari 2025 lalu.
Haji Uma menyampaikan rasa syukur atas kepulangan MAR dan berharap apa yang dialami MAR menjadi pelajaran berharga agar kedepannya lebih berhati-hati.
“Alhamdulillah, setelah sempat tertunda beberapa lama, akhirnya MAR tiba kembali di tanah air dan berkumpul bersama keluarga. Apa yang dilalui sebelumnya harus menjadi pelajaran berharga agar tidak kembali berulang kedepannya,” ujar Haji Uma.