
Infoacehtimur.com / Bireun – BPS Kabupaten Bireuen kembali membuka kesempatan untuk bergabung dan bekerja sebagai petugas lapangan untuk pendataan sensus pertanian tahun 2023.
Yuk bergabung menjadi petugas lapangan ST2023 BPS Kabupaten Bireuen Untuk link pendaftaran bisa menggunakan link s.bps.go.id/Daftar-ST2023-1110
BPS Kabupaten Bireuen membutuhkan PPL 315 Orang dan PML 53 Orang sebagai petugas SENSUS PERTANIAN 2023
Adapun Persyaratan Pendaftaran
• Diutamakan berpendidikan minimal tamat SMA/sederajat.
• Diutamakan berumur 18 s.d. 50 tahun
• Bersedia bekerja terikat kontrak selama 2 bulan (Juni-Juli)
• Sehat jasmani dan rohani
• Disiplin dan berkomitmen
• Mampu berbahasa Indonesia
• Mampu menulis huruf latin kapital dengan baik
• Mampu bekerja sebagai petugas lapangan sensus
• Mampu bekerja sama dan berkoordinasi dengan sesama Petugas Lapangan Sensus, Pemeriksa Lapangan Sensus (PML), Pemeriksa Lapangan Sensus (Koseka), pegawai BPS, dan tokoh masyarakat (RT/RW/ Ketua/ Pengurus SLS)
- Baca juga:
- Kantor Pertanahan Aceh Timur Buka Lowongan Kerja, Gaji 4 Juta Lebih Per Bulan.
- Lulusan Ini Wajib Daftar! Kantor Pertahanan Buka Lowongan Kerja, Yuk Buruan.
- Bukhari Coffee Shop Buka Lowongan Kerja
• Mampu berkomunikasi dengan masyarakat di wilayah tugasnya
• Petugas tidak berstatus (PNS dan P3K) atau tidak memiliki
• pekerjaan tetap agar dapat fokus melaksanakan kegiatan ST2023 sesuai yang tertuang dalam kontrak kerja Petugas Lapangan Sensus dapat berasal dari mitra statistik diutamakan yang berpengalaman dengan sensus/survei BPS, dan berasal dari penduduk lokal setempat
• Untuk karyawan/tenaga bakti/honorer harus melampirkan surat izin dari atasan;
• Wajib mengikuti kegiatan pelatihan petugas ST2023
• Memiliki/menguasai tablet/smartphone dan mampu mengoperasikan aplikasi dengan baik
• Diutamakan memiliki kendaraan roda 2 dan SIM C
• Bersedia menjadi agen publisitas ST2023.
• Mendaftar di AplikasiSOBAT BPS dan mengisi formulir pendaftaran
Tahapan Seleksi Petugas
15- 17 Maret 2023
Pendaftaran akun SOBAT BPS dan
Melengkapi dokumen administrasi
melalui link dibawah ini.
https://s.bps.go.id/Daftar-ST2023-11no
27 Maret 2023 Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi
29 Maret 2023 Test Pengetahuan Umum secara online
31 Maret 2023 Pengumuman hasil Test Pengetahuan Umum
3 -6 April 2023 Test Interview (Wawancara) langsung di kantor BPS Kabupaten Bireuen
Untuk informasi lebih lanjut tentang BPS yuk kunjungi website BPS Kabupaten bireuen melalui link ini ya. https://bireuenkab.bps.go.id/