Infoacehtimur.com, Aceh Tamiang – Safridin (36) Pekerja Migran Indonesia (PMI) di Malaysia asal desa Muka Sungai Kuruk Kecamatan Aceh Tamiang meninggal dunia di Hari Raya Idul Fitri akibat penyakit Diabetes Mellitus yang dideritanya sekak 4 tahun terakhir
Safridin menghembuskan nafas terakhirnya di Hospital Bukit Martajam Pulau Penang Malaysia pada Rabu (10/04/2024) dan meninggalkan 3 orang anak
Almarhum Safridin berasal dari keluarga kurang mampu yang merantau ke Malaysia
Sebelumnya Almarhum bekerja sebagai tukang pangkas.
Baca juga: Jenazah TKI asal Aceh Timur yang Meninggal Dunia di Malaysia Tiba Dirumah Duka
Namun sejak mengalami sakit almarhum Safridin tidak lagi bisa bekerja maksimal serta untuk kembali ke kampung halaman di Aceh juga tidak memiliki cukup biaya.
Biaya pengurusan jenazah bersumber dari keluarga.
Sedangkan proses pengurusan dan fardhu kifayah di Bantu oleh Toke Muh ketua komonitas Aceh Penang yang ikut dibantu warga Aceh lainnya di Malaysia
Jenazah Almarhum Safridin tiba di Kualanamu, Sumatera Utara pada Sabtu (13/04/2024) pada jam 19:30 WIB.
Baca juga: The Power of Netizen Berhasil Kumpulkan Donasi Rp27 Juta Untuk Bocah Viral di Aceh
Baca juga: Gratis! Beasiswa Malaysia International Scholarship Tanpa Syarat Pengalaman Kerja
Sementara itu Haji Uma juga ikut membantu dengan menyewa ambulance, membayar Take Cargo serta menugaskan Staf untuk menerima jenazah di Kualanamu.
Selanjutnya diantar ke rumah duka di Aceh Tamiang
Haji uma mengucapkan terimakasih kepada Toke Muh dan warga Aceh di pulau Penang Malaysia serta Abu Saba yang ikut melakukan koordinasi
“Kepada keluarga semoga tabah menghadapi semua ini serta berserahdiri kepada Allah S.W.T semoga Almarhum ditempatkan disisiNya,” ujar Haji Uma.