Infoacehtimur.com, Aceh Timur – SMK N 1 Idi menggelar peringatan Hari Kesiapsiagaan Bencana 2024 dengan melakukan simulasi penanganan bencana. Jum’at (26/4/2024).
Kegiatan simulasi yang digelar di area komplek sekolah tersebut diiringi suara sirine itu berlangsung di halaman SMK Negeri 1 Idi serta melibatkan seluruh warganya.
Kepala SMK Negeri 1 Idi, Antoni Samad ST, mengatakanSekolah Siaga Bencana (SSB) adalah program berbasis sekolah untuk membangun kesiap siagaan masyarakat dalam menghadapi potensi bencana di Indonesia.
Baca juga: SMK Idi Rayeuk Laksanakan Ujian Akhir Sekolah kelas XII Berbasis Digital
Baca Juga: Jalin Keakraban Antar Kelas, Siswa SMKN 1 Idi Sukses Gelar Class Meeting
“Program ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran seluruh elemen sekolah dan lingkungan sekolah, baik individu maupun kolektif,untuk memahami dan menghadapi bencana yang mungkin terjadi,” kata Antoni.
Ia menjelaskan bahwa Sekolah Siaga Bencana Nasional dicanangkan secara nasional oleh DirekturJenderal Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) karenatingginya frekuensi bencana dan potensi bencana di Indonesia.
Menurut Antoni, SMK Negeri 1 Idi turut serta dalam simulasi penanggulangan bencana yang juga dilaksanakan di beberapa sekolah menengah di Aceh Timur.
“Aceh Timur merupakan salah satu daerah yang rawan banjir karena curah hujan yang sangat tinggi,”ujar Antoni.