Infoacehtimur.com / Aceh Timur –Hampir setahun terbaring lemas di rumah, penderita tumor ganas akhirnya dirujuk ke RSUP Adam Malik Medan, Sumatera Utara. Proses rujukan difasilitasi Kementerian Sosial RI melalui Balai Insyaf Medan bersama Dinas Sosial Aceh Timur.
Penderita tumor ganas itu bernama Budiman Bin Muhammad, asal Gampong Buket Meulinteung, Kecamatan Idi Rayeuk, Kabupaten Aceh Timur. Pria berusia 46 tahun tersebut telah pernah berobat ke RSUD Cut Meutia Lhokseumawe dan beberapa rumah sakit lain di Aceh.
“Tumor ganas sudah menyebar ke saraf, bahkan sejak tujuh bulan yang lalu mulai keluar benjolan di badannya,” kata Koordinator Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) Kab. Aceh Timur, Rahmad Hidayat atau Sayed Juragan, disela-sela merujuk menjemput Budiman Bin Muhammad di rumahnya, Kamis (30/3/2023).
Akibat ekonomi keluarga yang pas-pasan, lanjutnya, sehingga pihak keluarga hanya bisa pasrah menerima ujian dan cobaan. “Berobatnya gratis, karena menggunakan BPJS Kesejatan. Tapi biaya pendamping keluarga yang tidak ada, sehingga informasi itu sampai ke kita dan kita laporkan ke Balai Insyaf Medan, untuk dibantu dan difasilitasi,” kata Sayed Juragan.
- Baca juga:
- Jalan Aceh-Sumut Lumpuh Total Akibat Tanah Longsor Di Bukit Seumadam Aceh Tamiang.
- Balai Insyaf Medan dan Dinsos Aceh Timur kolaborasi Bantu Modal Usaha Untuk Dua Keluarga.
- DPRK Yahya Bky, Haji Uma, Perangkat Desa Tanoh Anoe, dan Dinsos Aceh Timur, fasilitasi Akmal Anak Yatim Piatu
Kedatangan tim Balai Insyaf Medan, lanjutnya, khusus untuk merespon kasus tersebut dan membawa pasien dari Aceh Timur ke RSUP Adam Malik. “Balai Insyaf Medan juga membantu dan memfasilitasi penginapan untuk PPKS dan memenuhi permakanan sehari-hari,” urai Sayed Juragan.
Berdasarkan asesmen awal, lanjut Sayed Juragan, penderita tumor tersebut pernah berobat ke RSUD Cut Meutia Lhokseumawe, 14 Juni 2022. Ketika itu hendak dirujuk ke RSUP Adam Malik Medan, namun keluarga menolak dengan dalih tidak memiliki biaya pendamping selama pasien dirawat di provinsi tetangga itu.
“Mudah-mudahan bantuan pendampingan dan fasilitasi yang diberikan Balai Insyaf Medan, dapat menjadi titik awal pasien sembuh dan sehat, sehingga dapat beraktivitas kembali seperti biasa,” ujar Sayed Juragan.
Sebelum dirujuk ke RSUP Adam Malik Medan, Balai Insyaf Medan dibantu TKSK dan aparat desa setempat membawa Budiman Bin Muhammad, ke RSUD Dr Zubir Mahmud Aceh Timur di Idi. “Pasien akan dirujuk hari ini setelah proses pemeriksaan di rumah sakit,” pungkas Sayed Juragan. ***