Infoacehtimur.com / Langsa – Setelah membentuk tim khusus pencarian Muhammad Nabil (17), remaja yang hilang terseret arus sungai akhirnya ditemukan berjarak lebih kurang 1,5 Km dari lokasi tenggelam.
Hal tersebut dikatakan Koordinator Pos SAR Langsa, Aulia Rahman. Muhammad Nabil ditemukan pada Minggu, (23/10/2022) sekira pukul 19.40 WIB.
“Pencarian terhadap korban berlangsung selama 2 hari 2 malam,” kata Aulia Rahman, kepada infoacehtimur.com Minggu, (23/10/22).
Korban, Aulia Rahman menerangkan, ditemukan di sungai sekitaran sungai Desa Meurandeh berjarak lebih kurang 1,5 Km dari lokasi tenggelam.
Tim mendapatkan informasi dari warga bahwa korban sudah ditemukan. Kemudian tim Sar gabungan segera bergerak ke lokasi untuk membantu mengevakuasi, selanjutnya korban dibawa ke RSUD Kota Langsa.
“Ditemukannya korban maka operasi SAR diusulkan ditutup dan seluruh unsur yang terlibat dalam pencarian kembali ke satuan masing-masing,” terangnya.
Dikatakan, sebelumnya korban bersama teman-teman nya pada Jum’at lalu berenang ditengah derasnya arus sungai atau pada saat sejumlah wilayah di Kota Langsa diterjang banjir disertai hujan.
Sambungnya, kemungkinan besar korban hanyut karena tidak sanggup melawan arus sungai yang begitu deras sehingga korban kewalahan dan terbawa air.
“Kepada masyarakat, ini dapat menjadi pelajaran bagi kita semua agar kasus yang sama tidak terjadi maka kita harus selalu waspada,” pungkasnya.