Infoacehtimur.com | Langsa – Warga Kota Langsa, Aceh sambut kepulangan sebanyak 88 Jama’ah Haji kloter 3 pada Jum’at, (29/7/2022) di tribun Lapangan Merdeka Kota Langsa sekitar pukul 11.30 WIB. Mereka terdiri dari 53 orang perempuan dan 35 laki-laki, semuanya sampai dengan selamat.
Selain disambut warga dengan haru, para kepulangan jama’ah Haji kloter 3 Kota Langsa juga disambut isak tangis keluarga hingga tak terbendung, air mata pun sampai membasahi pipi.
Diketahui mereka menjalankan ibadah haji di Tanah Suci lebih kurang 44 hari, sebagaimana berangkat ke tanah suci sebelum hari raya idul Adha. Hingga mereka tiba di tanah air masih merindukan atau masih melekat saat menjalankan ibadah jamaah haji di tanah suci.

“Alhamdulillah, semua jamaah haji Kota Langsa selamat sampai tujuan. Kami tiba di bandara Sultan Iskandar Muda dari Jeddah sejak Kamis, malam (28/07/2022) sekira pukul 19.00 WIB,” kata Nur’aini salah seorang Jama’ah Haji.
Baca Juga:
- Sebanyak 391 Jama’ah Haji Aceh Tiba, 2 Jama’ah Dilaporkan Meninggal Dunia di Tanah Suci
- Haji Uma Datang dan Bahas Tentang HGU Bumi Flora dan Dwi Kencana di Aceh Timur
- 103 Jamaah Haji Aceh Timur Tiba di Aceh Timur
Dikatakan Nur’aini, kepulangan kami menjumpai keluarga sangat terharu dan bangga hingga isak tangis bahagia. Tangis ini merupakan haru setelah sebulan lebih berpisah dengan keluarga.
“Saya bahagia sekaligus terharu, karena bisa dapat melihat keluarga ketika saya sampai tujuan dengan selamat,” demikian Nur’aini dengan haru.