Infoacehtimur.com / Aceh Timur – Akademi Keuangan dan Perbankan (Akubank) Nusantara Aceh timur melaksanakan yudisium untuk lulusan bergelar Ahli Madya (22/10).
Yudisium sejumlah 34 lulusan kampus Akubank Nusantara Aceh Timur untuk tahun ajaran 2021/2022 yang berlangsung di Aula Utama The Royal Idi Horel berlangsung khidmad.
Selain pejabat akademik, yudisium tersebut turut dihadiri oleh sejumlah pihak dari unsur eksekutif dan legislatif, termasuk salahsatu anggota DPR Aceh dapil 1 Aceh Timur.
“Selamat kepada semua lulusan angkatan ke-23. Tentunya harapan kita semua ialah semoga ilmu yang diperoleh selama menempuh pendidikan di Akubank ini dapat meningkatkan kualitas kehidupan para lulusan dan bermanfaat bagi masyarakat umum, khususnya Aceh Timur,” ucap Direktur Akademi Keuangan dan Perbankan Nusantara Aceh Timur, Jamali SE.MM (22/10/2022) di The Royal Idi Hotel.
Ia turut menyampaikan bahwa alumni diyakini mampu menjaga dan mengharumkan nama baik Akubank serta lulusan memiliki daya saing skill yang mumpuni .
Senagai informasi, Akademi Keuangan dan perbankan telah meluluskan sejumlah 23 angkatan lulusan.