Info Aceh Timur, Aceh – Air terjun 7 Bidadari secara geografis letak di Desa Pulo Meuria, Geureudong Pase, Kabupaten Aceh Utara. Seperti di negeri dongeng, vibes (suasana) nya bikin tenang.
Betapa luar biasanya ciptaan tuhan hamparan keindahan alam yang mempesona bersanding dengan kesederhanaan yang unik. Air terjun 7 Bidadari yang sangat memukau.
Memiliki view seperti negeri dongeng, wisata ini berupa air terjun yang wajib kamu kunjungi, karena tempat ini dikenal sebagai tempat wisata yang sangat unik.
Jauhnya jarak dan beratnya medan menuju lokasi tidak menjadi alasan. Tak berlebihan karena lelah perjalanan terbayar lunas dengan panorama yang disuguhkan.
BACA JUGA: Aceh Timur Punya Banyak Air Terjun Cantik, Yuk Kita Dieksplor
BACA JUGA: Air Terjun Jamur Kule Aceh Timur Yang Belum Banyak Orang Ketahui
Air terjun ini dikenal masih alami dan indah sebab, lokasinya yang tersembunyi di pedalaman hutan. Air Terjun 7 Bidadari memiliki air yang jernih dengan berwarna kebiruan.
Bahkan, airnya bisa langsung diminum untuk melepas dahaga. Hutan belantara yang mengitarinya juga sangat indah menciptakan suasana yang rindang dan asri.
Bagi yang ingin liburan bisa mencoba berkunjung ke Air Terjun 7 Bidadari. Saat menyusuri hutan di tengah perjalanan, wisatawan akan disajikan dengan pemandangan alam.
Berupa pepohonan rindang, perbukitan hijau, serta hamparan perkebunan sawit yang luas. Pemandangan ini seolah menjadi oase dari beratnya medan serta sulitnya jalanan yang harus dilalui oleh wisatawan.
Wisatawan akan menemukan Barak Komando yang menjadi tempat istirahat bagi para pekerja di perkebunan sawit.
Wisatawan bisa beristirahat di sini, terdapat beberapa bangunan permanen yang bisa digunakan untuk menghilangkan penat dan mengusir rasa lapar.
Air Terjun 7 Bidadari disebutkan memiliki 7 tingkatan air terjun dengan keindahan yang berbeda, bahkan ada yang mengatakan, tingkatan di air terjun ini mencapai 10 tingkat.
Jarak antara tingkatan satu dengan lainnya sekitar 3 hingga 4 meter dengan rata-rata ketinggian air terjun mencapai 5 meter.
Jika wisatawan penasaran, bisa menelusuri tingkat demi tingkat air terjun ini dengan menaiki bebatuan yang ada di sekitar lokasi.
Aktivitas camping.
Jika memiliki keberanian lebih, Anda bisa langsung mengunjungi lokasi air terjun 7 Bidadari ini. Kawasan air terjun ini bisa dijadikan tempat untuk berkemah.
Terlebih di sana terdapat sungai yang bisa digunakan untuk memancing. Hanya bermodalkan kail dan umpan, Anda bisa membuat api unggun sekaligus membakar ikan di malam hari.
Lokasi dan tiket masuk Air Terjun 7 Bidadari. Secara geografis, letak Air Terjun 7 Bidadari berada di Desa Pulo Meuria, Geureudong Pase, Kabupaten Aceh Utara.
Jika wisatawan ingin berkunjung ke air terjun ini, maka mereka harus menelusuri perjalanan sekitar 50 km selama 1,5 jam melalui jalur darat dari Kota Lhokseumawe.
Untuk berwisata di Air Terjun 7 Bidadari ini Anda tidak akan dipungut biaya apa pun.
Spot Instagramable.
Spot foto yang indah dan unik bisa diambil dari Air Terjun 7 Bidadari. Anda bisa berfoto dengan background air terjun, bebatuan besar, hutan dan lainnya. Bagaimana, penasaran ingin menjelajahi Air Terjun 7 Bidadari?***