Infoacehtimur.com | Aceh Timur – Seorang pria dan wanita tengah menggelar resepsi pernikahan viral di media sosial. Viral nya video tersebut lantaran si gadis menikah dengan pria asal Benua Afrika.
Sementara gadis tersebut merupakan warga Idi Rayeuk, Aceh Timur. Unggahan video tersebut di unggah oleh akun tik tok @ PRESIDEN TIKTOK.
Melansir Serambinews, momen sepasang pengantin sedang mengucapkan lafaz ijab kabul yang dipandu oleh seorang ulama kharismatik Aceh di Aceh Timur.
Uniknya, caption dalam video itu menyebutkan bahwa pengantin pria tersebut berasal dari Benua Afrika.
Sejumlah pengguna medsos yang berkomentar menyebutkan, bahwa momen ijab kabul itu berlangsung di rumah Abu Wahab Keude Dua, Aceh Timur.
“Nyan tempat jih Idi Rayeuk bak Abu Wahab Kede Dua (itu tempatnya di Idi Rayeuk di rumah Abu Wahab Keude Dua),” tulis @T.jamaluddin dalam komentarnya.
Baca Juga:
- Tenda Resepsi Pernikahan di Langsa Ambruk Diterjang Angin Kencang
- Viral! Pria Resepsi Pernikahan Adat Aceh, Netizen: Mirip Marquez
- Ke Pesta Pernikahan Ngaku Mantan Padahal Tidak di Undang, Wanita ini Dihujat Netizen
Menindaklanjuti konten tersebut, Serambinews.com berkesempatan menemui Tgk H Abdul Wahab atau Abu Wahab Keude Dua, Minggu sore di kediamannya.
Dalam kesempatan itu, Tgk H Abdul Wahab atau Abu Wahab Keude Dua kepada Serambinews.com membenarkan bahwa ia menikahkan kembali pasangan pengantin beda negara tersebut pada Jumat (15/7/2022) pagi.
Pernikahan ulang itu berdasarkan permintaan dari pihak wali (ayah) perempuan yang merupakan warga Desa Teupin Jareng, Kecamatan Idi Rayeuk, Aceh Timur, dan pengantin pria berasal dari Afrika.
Menurut Abu, pria asal Afrika itu sudah masuk Islam di Malaysia dengan nama Islam, Abdullah Bin Adam.
Abdullah juga sudah menikah dengan Fatimah Zahara binti Idris Hasan, gadis asal Idi Rayeuk di Malaysia, dua tahun lalu, dan kini sudah memiliki dua orang anak.
“Walinya kurang yakin, karena itu untuk keafdalan dan lebih yakin, maka walinya membawa kemari untuk dinikahkah ulang sehingga kini menurut walinya sudah lebih afdal, ” ungkap Abu Wahab Keude Dua.
Menurut ulama kharismatik Aceh ini, dalam waktu dekat ini kedua mempelai akan melangsungkan resepsi pernikahan di Idi Rayeuk.
Abu Wahab Keude Dua menegaskan, pernikahan awal kedua pengantin tersebut di Malaysia sebenarnya sudah sah.
“Namun karena walinya kurang yakin sehingga dinikahkan ulang agar keluarga lebih yakin,” ucap Abu Wahab.
Menurut Abu, pengantin pria asal Afrika itu tidak bisa berbahasa Indonesia.
Sehingga lafaz ijab kabul dalam bahasa Indonesia diterjemahkan ke bahasa Inggris untuk diucapkan oleh pengantin pria tersebut.