Info Aceh Timur, Julok – Warga mengeluhkan kondisi jalan lintas Kecamatan Julok-Indra Makmur kabupaten Aceh Timur kini kian rusak parah dan berlubang hingga digenangi air saat musim hujan, Senin (15/01/2024).
Adapun kerusakan yang terjadi ada di enam desa yang berbeda di Kecamatan Julok, sendiri mulai dari Blang Jambe, Buket Panyang, Seneubok Baro, Ladang Baroe, Keumuneng, hingga Seuneubok Rambong.
Salah seorang warga Seneubok Baro, fachrolrazi menyampaikan, bahwa jalan tersebut sudah rusak sejak tahun 2019.
Ia menyebutkan, semakin hari kerusakan semakin besar dan lubang terdapat di sepanjang jalan mulai dari Gampong Blang Jambe sampai Seunubok Rambong.
“Kerusakan ditandai banyak aspalnya pecah dan berlubang, kalau musim hujan itu akan ada genangan air,” ujarnya.
Baca juga: Detik-detik Akhir Jembatan Naleung Julok Aceh Timur
fachrolrazi melanjutkan, lubang-lubang itu bahkan berbahaya bagi pengguna jalan dan kerap memakan korban.
Jika malam hari, lubang-lubang itu juga sangat menganggu karena banyak kerusakan dan lubang-lubang itu luput dari pandangan pengendara.
“Pengendara kadang enggak sempat menghindar jatuh ke lubang itu,” tuturnya.
Tokoh masyarakat Gampong Blang Jambe, Ilyas juga memaparkan hal senada.
Jalan lintas tersebut telah rusak dan tidak ada perhatian pemerintah sampai saat ini.
“Dari awal rusak sampai saat ini tidak ada perbaikan apa pun dari pemerintah setempat,” ungkapnya.
Ilyas menambahkan, kondisi yang paling fatal ketika tiba musim hujan, di mana banyak lubang tidak terlihat karena tergenang air akibatnya banyak pengendara jatuh kedalam lubang.
“Kami berharap jalan ini segera diperbaiki mengingat akses ini adalah jalan lintas yang terhubung sampai ke Kecamatan Indra Makmur,” pungkasnya. []