Aceh Timur | Terkadang ketika orang – orang membuang sampah misalnya di jalan raya atau tempat – tempat umum lainnya, Ia Hanya berpikir tempat – tempat itu bukan milik mereka, melainkan milik pemerintah.
Dari hal itu menjadi permasalahan sampah baik dikota besar maupun di kota negara lainnya akan sangat sulit untuk membersihkan atau mengelolanya, hal ini juga terjadi di Kota Idi Rayeuk seperti tampaknya juga sangat sulit untuk diurus atau ditanggulanginya.
Tumpukan sampah yang menggunung di beberapa sudut kota terlihat sangat kotor, seperti dikawasan jembatan kota Idi Rayeuk yang kini tidak terkontrol dan membuat warga membuang sampah sembarangan dan juga membuat masyarakat di sekitar lokasi merasa resah dengan kondisi seperti tak ter urus.

Baca Juga:
- Harimau Sumatra Keluar Hutan, Warga Tembolon Aceh Timur Digemparkan
- Lima Rumah di Simpang Ulim Hangus Terbakar, Haji Uma Kirim Bantuan untuk Korban
- Korupsi Pengadaan Budidaya Ikan di Aceh Timur: Dua Tersangka Divonis Penjara
- Ekspor Aceh Bulan Januari 2025 Capai 50,8 Juta USD
- Dua Napi yang Kabur dari Penjara Aceh Malah Diantar Kembali oleh Istri ke Lapas
Dari pantauan awak media viralutama.co.id terdapat tumpukan sampah didekat jembatan yang sengaja dibuang oleh pemilik toko sekitar lokasi itu, hingga meluber kedalam sungai dekat pemukiman warga. Saat ini, kondisinya sagat memperhatikan bagi warga sekitar. Penumpukan sampah diduga akibat ulah oknum pedagang yang membuang limbah dagangan mereka disekitar kawasan jembatan tersebut.
Menurut salah satu warga yang menghuni di wilayah sekitar tumpukan sampah itu kak Suryani, ia mengatakan kami warga yang berdomisili sekitar lokasi tersebut, “Tumpukan sampah itu sangat mengganggu kenyamanan keindahan belantaranya sungai dan juga menimbulkan bau yang sangat menyengat tak sedap dan sampah itu telah menumpuk lebih kurang 1 tahun”.
“Ada semingguan lalu itu, saat hujan parah sekali baunya menyengat selain itu sampahnya juga sering ke bahu jalan sehingga sangat terganggu aktivitas warga saat lewat sini,” katanya. Sabtu, (05/3/2022).viralutama.co.id
Suryani juga berharap “…agar pemerintah juga memperdulikan hal ini agar membantu secepatnya menanggulangi permasalahan sampah yang menumpuk ini juga dibeberapa lokasi lainnya yang ada di kota Idi, karena sagat menggangu kenyamanan dan pemandangan serta pencemaran bagi lingkungan sekitar”. Ujarnya.
Tak Hanya itu Pak Edy selaku warga Aceh Timur juga sangat berharap, “… Kalau bisa pemerintah menyediakan Tong Sampah Besar, dan jika bisa juga menertibkan pedagang sekitar, agar mereka membuang sampah ditempat yang nantinya disediakan oleh pemerintah hingga masyarakat terhindar dari bermacam efek yang terjadi akibat sampah.” cetusnya, kepada awak media viralutama.co.id di kota Idi.
Hal sampah kini juga menjadi salah satu permasalahan dunia yang kian hari kian bertambah seiring pertumbuhan manusia yang hidup di atas bumi ini.
Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Susi Pudjiastuti pernah mengunggah sebuah video di Twitter-nya yang menggambarkan Pantai Pangandaran penuh dengan sampah.
Dia menyesalkan ketika masih banyak orang yang membuang sampah secara sembarangan sehingga mencemari lautan.
“Wisata kembali.. sampah kembali.. bisa kah kita berbeda untuk tidak lagi membuang sampah sembarangan.. saya sedih melihat pantai pangandaran pagi ini.,” tulis Susi.
Wisata kembali.. sampah kembali.. bisa kah kita berbeda untuk tidak lagi membuang sampah sembarangan.. saya sedih melihat pantai pangandaran pagi ini.. 😰😰 pic.twitter.com/zRwyBTTOpU
— Susi Pudjiastuti (@susipudjiastuti) November 5, 2020
Unggahan Susi itu pun mendapat beragam respons dari warganet.
Setidaknya, hingga Kamis (5/11/2020) sore, unggahan video itu telah di-retweet lebih dari 1.800 kali dan disukai lebih dari 8.200 kali.
Salah satu warganet turut mengomentari unggahan Susi itu. Menurutnya, masyarakat harus membiasakan membuang sampah di tempat sampah.
“Biasain buang sampah di tempat sampah, kalau belum nemu tempat sampah, sampahnya kantongin dulu atau taro tas dan pas nemu qtempat sampah buang, aku begitu kadang sampe bawa ke rumah,” tulis akun Twitter @ERS112.
Kemudian, akun Twitter @8_ferro_8 juga turut mengomentari unggahan dari Susi itu.
Dia mengatakan, di mana pun dan kapan pun, masyarakat harus membuang sampah pada tempatnya.
“Dimanapun dan kapan pun,mari biasakan buang sampah pd tempatnya…Klo memang jauh dr tempat sampah,kan bisa dikumpulkan dulu dimasukin dibungkus. Perlu kesadaran tingkat dewa soal sampah ini,” tulisnya.