Oleh: Rahma Hijriah, (Mahasiswi IAIN Langsa Prodi Ekonomi Syariah)
USIA Dini merupakan momen emas dan sangat efektif untuk menanamkan berbagai ilmu yang bermanfaat. Anak usia dini sebaiknya diberikan pendidikan sebagai pondasi yang kuat untuk kehidupannya di masa mendatang. Nilai-nilai yang dibiasakan oleh orang tua sejak kecil tentu akan senantiasa diingat setelah beranjak dewasa. Itulah pentingnya pendidikan karakter anak usia dini.
Meski bersifat penting, namun kesadaran orang tua terhadap pendidikan karakter masih tergolong rendah. Mungkin karena baru sebagai orang tua, maupun belum mengetahui ilmu parenting yang baik dan benar.
Karakter sangat erat kaitannya dengan personalitas seseorang. Karakter adalah bagaimana seseorang bersikap dalam menghadapi segala hal. Karakter sifatnya juga spontan dan menyatu pada diri seseorang itu sendiri.
Pendidikan karakter mampu membentuk akhlak dan moral anak yang baik. Pendidikan ini digunakan sebagai bekal untuknya saat melakukan interaksi sosial dengan siapa saja. Baik orang tua di rumah, teman di sekolah dan lain-lain.
Seperti yang telah sedikit disinggung di atas, bahwasannya pendidikan karakter yang diajarkan sejak dini akan mudah dipahami anak. Di masa emas tersebut, anak akan mencerna pembelajaran yang positif sebagai fondasi berperilaku di masa dewasa nanti.