Author: ridha

Infoacehtimur.com / Aceh – Cabang Cabang Olahraga (Cabor) Sepak Takraw Aceh Timur dipastikan maju ke Final pertandingan Pekan Olahraga Aceh (PORA) XIV 2022 yang dilaksanakan di Pidie ada Senin (12/12/2022). Pertandingan pertama pada Senin pagi (12/12), atlet Cabor Sepak Takraw Aceh Timur berhadapan dengan atlet Kota Langsa. Cabor Kota Langsa berhasil ditekuk dengan skor 2 -1 sehingga Aceh Timur melaju pada pertandingan melawan Aceh Singkil. Pertandingan lanjutan pada Senin siang hingga set ke-2 selesai, angka papan skor Cabor Sepak Takraw Aceh Timur versus Aceh Singkil masih imbang (seri). Petandingan set ke-3 menjadi milik Aceh Timur dan menang dengan skor 2-1.…

Read More

Infoacehtimur.com / Aceh – Pekan Olahraga Aceh berlangsung penuh semangat, bahkan Aceh Timur menggunakan kata semangat dalam tagline KONI Aceh Timur yaitu “Semangat Aceh Timur, Semangat Sang Juara”. Semangat Sang Juara yang dipegang teguh oleh atlet Aceh Timur yang bertanding disejumlah nomor pertandingan Cabang Olahrga (Cabor) hingga saat ini telah berhasil mengumpulkan sejumlah medali. Hingga Minggu malam (11/12/2022), setidaknya Atlet Aceh Timur yang bertanding telah mengumpulkan 6 medali. Lebih rinci, 2 medali emas telah “dikalungkan”, serta 4 medali perunggu. Medali Emas pertama pada PORA 2022 diperoleh Aceh Timur setelah Atlet Panjat Tebing Suryani memenangkan nomor pertandingan Speed Worl Record Perorangan…

Read More

Infoacehtimur.com / Aceh – Atlet Kempo Aceh Timur meraih hasil memuaskan untuk seluruh pertandingan laga hari pertama Cabang Olahraga (Cabor) Shironji Kempo pada Minggu, (11/12/2022) di Pekan Olahraga Aceh (PORA). Atlet Kempo Aceh Timur yang bertanding hari ini bermain di Randori Putri kelas 51 Kg dan 54 Kg. Masing-masing ialah Silva Nazuwa (kelas 51 Kg) dan Fitriani (kelas 54 Kg). Pertandingan awal, Silva Nazuwa menang setelah melalui pertarungan sengit melawan Atlet Kempo Aceh Tengah Miftahul Jannah. Sedangkan Fitriani bermain dikelas 54 Kg berhasil membungkam Atlet Kempo Pidie Jaya Cut Nayra pada putaran pertama. “Intinya, kita bertanding secara sportif dan semangat…

Read More

Infoacehtimur.com / Internasional – PT. Medco berhasil mengumpulkan ‘dollar’ keuntungan yang luar biasa pada kuartal 3 (per september) tahun 2022 dimana laba bersih meningkat 6 kali lipat atau 614,37% dibanding periode tahun sebelumnya. Berdasarkan laporan BEI, PT Medco Energi Internasional mencatat pendapatan sebesar 1,80 Miliar US Dollar, jumlah tersebut meningkat 89,22% dibanding periode di tahun sebelumnya. Dari pendapatan tersebut, diketahui hingga akhir September 2022 perusahaan berhasul memperoleh Laba Bersih sejumlah 400,43 juta US Dollar. Angka tersebut meningkat pesat dibanding tahun lalu, pasalnya per September 2021 lalu, Medco hanya memperoleh laba bersih sebesar 56,12 juta US Dollar. Selain peningkatan perolehan laba,…

Read More

Infoacehtimur.com / Citizen – Calon anggota LSM Pecinta Alam Timur Raya (PA-TIMURA) angkatan ke-2 telah dilakukan pelepasan untuk mengikuti pendidikan dan latihan dasar pada Minggu (27/11/2022) di Wall Climbing Idi Rayeuk, Aceh Timur. Ketua Umum LSM PA-TIMURA menyebut bahwa pelepasan untuk pemberangkatan kelokasi pendidikan itu menandakan progres perkaderan angkatan ke-2 telah memasuki tahap ke 3 (tiga) dari total 5 tahapan. Sebagai informasi, lokasi pendidikan calon anggota LSM PA-TIMURA dilaksanakan di kawasan Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Aceh, tepatnya di Desa Bunin, Kecamatan Serba Jadi, Kabuten Aceh Timur. “Dalam masa pendidikan nanti, calon anggota di didik hingga menguasai keterampilan terkait…

Read More

Infoacehtimur.com / Opini – Kabar kurang sedap terendus dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Timur yang merencanakan akan membayar honorer tenaga Kontrak tahun 2023 mendatang sebesar 200.000. Jika benar maka ini menjadi kado tahun 2023 “terspesial” untuk pemuda – pemudi Kabupaten Aceh Timur yang berstatus tenaga kontrak. Berdasarkan informasi yang diterima masing- masing Organisasi Perangkat Daerah / Dinas di Lingkungan Kabupaten Aceh Timur telah meng-input dalam perencanaan anggaran untuk Tahun 2023 melalui SIPD dengan honor tenaga Kontrak Tahun Anggaran 2023 senilai 200.000 perbulan. Penulis memahami bahwa informasi gaji tenaga kontrak tahun depan memang belum memiliki unsur yang kredibel lantaran pembahasan anggaran…

Read More

Infoacehtimur.com / Aceh – Dunia digital telah menjadi kebutuhan yang tidak bisa disanksikan lagi oleh berbagai pihak, bahkan DataReportal pada tahun 2022 mencatat ada 191,4 juta pengguna media informasi digital di Indonesia. Hal tersebut turut juga menjadi dasar pemahaman oleh pemuda asal Aceh Timur untuk fokus memanfaatkan platform Youtube. Melalui Channel Youtube Zona Satir, Abdurachman Abass dan kawan-kawan menyajikan dialog eksklusif dengan berbagai narasumber di Aceh Timur dan Aceh secara umum sejak awal tahun 2020, sekalipun sempat terhenti sejenak diawal tahun 2022. Oktober lalu, infoacehtimur.com memantau Channel Youtube Zona Satir telah merilis 2 (dua) konten podcast terbaru. Pertama, membahas terkait…

Read More

Infoacehtimur.com / Nasional – Luhut Binsar Panjaitan (LBP) Menteri Koordinatir Kemaritiman Dan Investasi Republik Indonesia kembali mendapatkan amanah baru dari Presiden Joko Widodo. Jabatan tersebut sebagai amahan yang tertuangdalam Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 126 Tahun 2022 Tentang Percepatan Pembangunan Pengaraman Nasional yang telah ditandatangani pada 27 Oktober lalu. Luhut Binsar Panjaitan mendapatkan amahan jabatan tersebut sebagaimana tertuang pada Pasal 9 ayat (2) yang menyatakan bahwa Menteri yang menyelenggarakan koordinasi, singkronisasi, dan pengendalian urusan kementerian dalam penyelenggaraan pemerintahan di bidang kemaritiman dan investasi. “Laporan pelaksanaan rencana aksi percepatan pembangunan penggaraman nasional kepada presiden paling sedikit 1 kali dalam 1 tahun atau…

Read More

Infoacehtimur.com / Langsa – Bencana alam banjir yang melanda wilayah timur Provinsi Aceh sejak awal Oktober 2022 telah menyebabkan sejumlah akses tranportasi menjadi lumpuh serta merendam sejumlah pemukiman warga, baik di desa maupun dikawasan kota. Sebelumnya, paling terpantau banjir di jalur lintas Medan – Banda Aceh kawansan Aceh Tamiang dan wilayah pedalaman Aceh Timur. Namun sejak kemarin sore, banjir meluas dan merendam sejumlah kawasan diwilayah Kota Langsa. Berdasarkan laporan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Langsa pada Sabtu malam (05/10/2022) diketahui jumlah warga yang terdampak banjir sejumlah 4.463 jiwa yang tersebar di 33 desa dalam 4 kecamatan di Kota Langsa…

Read More

Infoacehtimur.com / Banda Aceh – Madinatul Qur’an (MQ) ke-8 diselenggarakan pada Minggu (30/10/2022) oleh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Qur’an Aplikasi Forum (QAF) Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry. Madinatul Qur’an tersebut berlangsung di Musalla Rusunawa UIN Ar-Raniry Banda Aceh dan mengusung tema “Membentuk Generasi Muda Yang Mampu Mengimplementasikan Nilai-Nilai Al-Qur’an Dalam Kehidupan Sehari-Hari”. Kegiatan ini dihadiri oleh Pembina UKM QAF UIN Ar-Raniry, Dr. Samsul Bahri, merupakan dosen dari pascasarjana UIN Ar-Raniry sekaligus sebagai pemateri selama berlangsungnya acara. Dalam pemaparan materinya Dr. Samsul Bahri mengatakan, tingginya derajat yang dimiliki Al-Qur’an. “Al-Quran memiliki derajat yang paling tinggi, disamping itu Al-Qur’an juga jadi pedoman…

Read More